Gambar Sampul IPA · Bab 4 Sumber Energi di Sekitarku
IPA · Bab 4 Sumber Energi di Sekitarku
DwiSuhartantiSusantiningsih

29/08/2021 14:18:44

SD 2 KTSP

Lihat Katalog Lainnya
Halaman

73

Sumber Energi di Sekitarku

Sumber Energi

di Sekitarku

Di sekitar kita terdapat banyak sumber energi.

Ada sumber energi panas, listrik, cahaya, dan bunyi.

Sumber energi berguna bagi kehidupan kita.

Misalnya, kita mendengarkan lagu dari radio.

Radio termasuk sumber energi bunyi.

Lalu, bagaimana dengan sumber energi yang lain?

Apa saja contoh dan kegunaannya?

Kalian akan mengetahuinya setelah mempelajari bab ini.

Tema

Kegiatan

Sehari-hari

4

B

a

b

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

74

75

Sumber Energi di Sekitarku

Dekatkan tangan kalian pada

nyala lampu.

Tangan kalian terasa hangat, bukan?

Lampu yang menyala menghasilkan

panas.

Sumber energi panas lainnya adalah

minyak tanah.

Minyak tanah dituang ke dalam

kompor.

Kompor yang dinyalakan akan

menghasilkan panas.

A. Sumber-sumber Energi

1. Sumber Energi Panas

Sumber energi panas

menghasilkan panas.

Ada bermacam-macam

sumber energi panas.

Matahari termasuk sumber

energi panas.

Energi panas dari matahari menghangatkan bumi.

Matahari sangat penting bagi makhluk hidup.

Api juga termasuk sumber energi panas.

Kayu yang dibakar akan

menghasilkan panas.

Kertas yang dibakar juga

menghasilkan panas.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

74

75

Sumber Energi di Sekitarku

Apa saja

sumber energi

panas?

Kuis

Gosokkan kedua

telapak tangan kalian

satu sama lain.

Telapak tangan kalian

akan terasa hangat.

Gesekan dapat menimbulkan

energi panas.

2. Sumber Energi Listrik

Sumber energi listrik menghasilkan arus listrik.

Ada listrik bertegangan tinggi.

Ada pula yang bertegangan rendah.

Ada beberapa macam sumber energi listrik.

Misalnya, pembangkit listrik, baterai, aki, dan dinamo.

Pembangkit listrik menghasilkan listrik bertegangan tinggi.

Pembangkit listrik mengalirkan listrik ke rumah-rumah.

Hampir setiap rumah terpasang jaringan listrik.

Hati-hati terhadap listrik bertegangan tinggi.

Listrik tegangan tinggi dapat membahayakan kita.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

76

77

Sumber Energi di Sekitarku

Baterai menghasilkan listrik

bertegangan rendah.

Ada baterai berukuran besar.

Ada pula baterai berukuran kecil.

Baterai tidak berbahaya untuk

dipegang.

Mengapa baterai

termasuk

sumber

energi listrik?

Kuis

Penggunaan dinamo dapat

dijumpai pada sepeda.

Dinamo dipasang menempel

pada ban sepeda.

Saat ban berputar, dinamo

ikut berputar.

Dinamo yang berputar akan

menghasilkan listrik.

Aki umumnya digunakan

pada mobil dan motor.

Aki menghasilkan listrik

bertegangan rendah.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

76

77

Sumber Energi di Sekitarku

3.

Sumber Energi Cahaya

Sumber energi cahaya menghasilkan cahaya.

Kita dapat melihat benda karena ada cahaya.

Matahari adalah sumber energi cahaya yang utama.

Energi cahaya dari matahari menerangi bumi.

Kita dapat melihat benda-benda dan pemandangan.

Api juga termasuk sumber energi

cahaya.

Nyala api menerangi daerah

sekitarnya.

Pernahkah kalian menyalakan lilin?

Daerah di sekitar lilin tentu menjadi

terang.

Obor juga berfungsi sama seperti

lilin.

Mengapa matahari

termasuk

sumber

energi cahaya

yang utama?

Kuis

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

78

79

Sumber Energi di Sekitarku

Perhatikan gambar benda-benda berikut.

Tuliskan nama tiap-tiap benda.

Lingkari huruf untuk benda yang menghasilkan cahaya.

Kegiatan

LAMPU

A.

. . .

B.

. . .

C.

. . .

D.

. . .

E.

. . .

F.

. . .

G.

. . .

H.

. . .

I.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

78

79

Sumber Energi di Sekitarku

4.

Sumber Energi Bunyi

Mengapa kita

dapat

menghasilkan

suara?

Kuis

Sumber energi bunyi

menghasilkan bunyi.

Setiap saat kita mendengar

bunyi.

Bunyi dapat berasal dari

banyak hal.

Kita memiliki pita suara.

Saat kita berbicara, pita suara bergetar.

Getaran akan menghasilkan bunyi.

Bunyi disebut juga suara.

Begitu pula saat kita bernyanyi.

Beberapa hewan juga

punya pita suara.

Misalnya, burung dan

ayam.

Burung mengeluarkan

suara dengan cara

berkicau.

Ayam berkokok juga

mengeluarkan suara.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

80

81

Sumber Energi di Sekitarku

Perhatikan benda-benda di rumah kalian.

Adakah di antaranya yang menghasilkan bunyi?

Amati gambar benda-benda di bawah ini.

Isi dengan

YA

untuk benda yang menghasilkan bunyi.

Isi dengan

TIDAK

untuk benda yang tidak

menghasilkan bunyi.

Kegiatan

Radio menghasilkan bunyi.

Kita mendengarkan lagu dan

berita melalui radio.

Televisi bahkan menghasilkan

bunyi dan gambar.

Sepeda motor juga

menghasilkan bunyi.

Mesin motor yang dinyalakan

terdengar gaduh.

Kita bisa mengenali bunyi jika

mampu mendengar.

Telinga adalah indera pendengaran kita.

Tanpa telinga, kita tidak mampu mendengar bunyi.

Masih banyak benda yang dapat menghasilkan bunyi.

Apa saja benda yang dapat menghasilkan bunyi?

Mari kita lakukan kegiatan berikut.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

80

81

Sumber Energi di Sekitarku

Alat musik adalah salah satu

sumber bunyi.

Kalian tentu pernah melihat

alat musik.

Kalian mungkin pernah

memainkannya.

Ada bermacam-macam

alat musik.

Misalnya, seruling, gitar,

piano, dan rebana.

Alat musik menghasilkan bunyi.

. . .

A.

. . .

B.

. . .

C.

. . .

D.

. . .

E.

. . .

F.

. . .

G.

. . .

H.

. . .

I.

YA

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

82

83

Sumber Energi di Sekitarku

Setiap alat musik memiliki bunyi yang khas.

Cara membunyikannya juga berbeda-beda.

Ada yang ditiup, dipetik, atau dipukul.

Apa saja alat musik yang kalian ketahui?

Lakukan kegiatan berikut untuk mengetahuinya.

Carilah sembilan macam alat musik.

Tuliskan masing-masing namanya.

Sebutkan juga cara membunyikannya.

Catatlah hasil pengamatan kalian di dalam tabel berikut.

Bandingkan dengan pekerjaan teman kalian.

Kegiatan

No. Nama Alat Musik

Cara Membunyikannya

1.

Rebana

Dipukul

2.

. . .

. . .

3.

. . .

. . .

4.

. . .

. . .

5.

. . .

. . .

6.

. . .

. . .

7.

. . .

. . .

8.

. . .

. . .

9.

. . .

. . .

10.

. . .

. . .

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

82

83

Sumber Energi di Sekitarku

B.

Pemanfaatan Sumber Energi dan Cara

Menghemat Energi

Sumber energi memberi banyak manfaat bagi kita.

Kita membutuhkannya setiap hari.

Penggunaan energi harus kita hemat.

Karena, jumlah sumber energi amat terbatas.

Perhatikan lingkungan sekitar kita.

Setiap hari kita menggunakan berbagai jenis energi.

Apa saja jenis energi yang sering kita gunakan?

Bagaimana cara menghematnya?

Simak uraian berikut dengan saksama.

1. Energi Listrik

Di kota banyak digunakan

energi listrik.

Energi listrik berasal dari

pusat pembangkit listrik.

Jalanan dan gedung-

gedung menggunakan

listrik.

Di desa juga ada listrik.

Listrik untuk penerangan

rumah dan jalanan.

Perhatikan benda-benda di rumah kalian.

Apa saja alat-alat yang menggunakan energi listrik?

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

84

85

Sumber Energi di Sekitarku

Radio menggunakan energi

listrik.

Radio yang menyala

mengeluarkan bunyi.

Kita dapat mendengarkan lagu

dari radio.

Lampu menggunakan

energi listrik.

Lampu yang menyala akan

menerangi ruangan.

Kita pun dapat melihat

benda-benda dengan jelas.

Televisi menggunakan

energi listrik.

Televisi dapat menyala

karenanya.

Amati alat-alat di rumah kalian.

Catatlah alat-alat yang menggunakan energi listrik.

Sebutkan kegunaan alat-alat tersebut.

Tuliskan hasilnya dalam bentuk tabel seperti berikut.

Kegiatan

Kipas angin menggunakan

energi listrik.

Baling-baling kipas angin

berputar karena energi listrik.

Putarannya dapat menyegarkan

udara.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

84

85

Sumber Energi di Sekitarku

Kita sering menggunakan listrik di rumah.

Listrik diperlukan untuk menyalakan alat-alat listrik.

Misalnya, lampu, televisi, dan radio.

Kita harus hemat menggunakan listrik.

Hemat listrik juga berarti hemat biaya.

Bagaimana cara kita

menghemat listrik?

Siang hari tampak terang oleh

cahaya matahari.

Kita tidak lagi membutuhkan

penerangan lampu.

Karena itu lampu sebaiknya

dimatikan.

Lampu kita nyalakan

saat gelap saja.

Misalnya, pada malam hari

atau ketika cuaca mendung.

No.

Nama Alat

Kegunaan

1.

Radio

Mendengar berita dan

hiburan

2.

. . .

. . .

3.

. . .

. . .

4.

. . .

. . .

. . .

. . .

. . .

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

86

87

Sumber Energi di Sekitarku

Ketika tidak dibutuhkan, barang

elektronik jangan dihidupkan.

Nyala radio dimatikan jika tidak

didengarkan.

Begitu pula pada kipas angin.

Saat gelap pun, tidak semua lampu

dinyalakan.

Nyalakan lampu pada tempat yang

sedang digunakan.

Selesai digunakan, lampu kita

matikan kembali.

Dengan demikian kita telah

menghemat listrik.

Kita belajar menggunakan

lampu belajar.

Selesai belajar, lampu

dimatikan.

Saat hendak tidur, cukup

gunakan lampu tidur.

Nyala lampu tidur lebih redup.

Selain menghemat listrik,

barang elektronik menjadi awet.

Di rumah sebaiknya cukup

menggunakan satu televisi.

Televisi dapat ditonton

bersama-sama.

Selesai ditonton, televisi

dimatikan.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

86

87

Sumber Energi di Sekitarku

Energi listrik dari baterai juga harus

kita hemat.

Baterai biasa digunakan pada

lampu senter.

Lampu senter untuk menerangi

tempat yang gelap.

Misalnya, saat kita melintasi jalanan

yang gelap.

Saat di tempat terang, senter kita matikan.

Karena, energi listrik dari baterai sangat terbatas.

Di rumah sebaiknya cukup

menggunakan satu televisi.

Televisi dapat ditonton

bersama-sama.

Selesai ditonton, televisi

dimatikan.

2. Energi Panas

Kita menggunakan energi panas

setiap hari.

Energi panas terbesar berasal

dari matahari.

Panas matahari mampu

menghangatkan bumi.

Energi panas dari matahari tidak akan habis.

Berbeda dengan energi panas

dari sumber lainnya.

Misalnya, energi panas

dari minyak tanah.

Minyak tanah tersedia dalam

jumlah terbatas.

Jadi, penggunaannya harus kita hemat.

Baterai juga digunakan pada mobil

mainan.

Mobil mainan digerakkan oleh

energi listrik dari baterai.

Saat tidak digunakan, mobil

mainan kita matikan.

Kita telah menghemat baterai.

Mengapa minyak

tanah harus

dihemat?

Kuis

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

88

89

Sumber Energi di Sekitarku

Minyak tanah digunakan pada kompor minyak.

Nyala api kompor digunakan untuk memasak.

Selesai digunakan, kompor dimatikan.

Kita telah menghemat minyak tanah.

Elpiji juga dapat menghasilkan

panas.

Manfaat elpiji sama seperti minyak

tanah.

Elpiji digunakan pada kompor gas.

Kompor gas sebaiknya dimatikan

setiap selesai digunakan.

Dengan demikian kita telah

menghemat elpiji.

Setrika dapat menghasilkan

panas.

Panas dari setrika untuk

merapikan pakaian.

Ibu menyetrika pakaian tiga

hari sekali.

Setiap selesai menyetrika, ibu

mematikan setrika.

Ibu telah menghemat listrik.

Apa saja alat yang

menghasilkan

panas?

Kuis

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

88

89

Sumber Energi di Sekitarku

Peternak ayam juga

membutuhkan energi panas.

Listrik digunakan untuk

menyalakan lampu.

Panas dari lampu listrik

menghangatkan telur.

Telur ayam pun seperti

dierami induknya.

Akhirnya, telur ayam dapat menetas.

Kegiatan

Namai benda-benda pada gambar di bawah ini.

Pilihlah benda penghasil panas dengan melingkari huruf

di depannya.

. . .

A.

. . .

B.

. . .

C.

. . .

D.

. . .

E.

. . .

F.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

90

91

Sumber Energi di Sekitarku

3.

Energi Gerak

Kita sering menjumpai

pemanfaatan energi gerak.

Hampir setiap saat kita

menggunakannya.

Dengan energi gerak, kita

dapat berjalan dan berlari.

Begitu pula saat kita belajar

dan bermain.

Kita telah menggunakan

energi gerak.

Motor dan mobil melaju di jalan raya.

Motor dan mobil menghasilkan energi gerak.

Motor bergerak dengan bahan

bakar bensin.

Mesin motor mengubah bensin

menjadi energi gerak.

Energi gerak berupa berputarnya

ban motor.

Motor dapat kita gunakan

untuk bepergian.

Begitu pula pada mobil.

. . .

D.

. . .

E.

. . .

F.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

90

91

Sumber Energi di Sekitarku

Bensin termasuk bahan bakar

minyak.

Jumlahnya sangat terbatas.

Jadi, penggunaannya harus kita

hemat.

Motor kita gunakan saat

bepergian jauh.

Saat tidak digunakan, mesin

motor kita matikan.

Begitu pun pada mobil.

Kita menggunakan sepeda untuk

bepergian jarak dekat.

Kita juga bisa berjalan kaki.

Dengan begitu, kita telah

menghemat bahan bakar.

Kegiatan

Amati gambar-gambar di bawah ini.

Kelompokkan gambar kegiatan yang menghemat energi.

Kelompokkan gambar kegiatan yang tidak

menghemat energi.

Tuliskan huruf gambar ke dalam tabel.

Apa fungsi mesin

pada motor

dan mobil?

Kuis

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

92

93

Sumber Energi di Sekitarku

No. Kegiatan Hemat Energi

Kegiatan Tidak Hemat

Energi

1.

B

. . .

2.

. . .

. . .

3.

. . .

. . .

4.

. . .

. . .

C

B

A

F

E

D

G

H

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

92

93

Sumber Energi di Sekitarku

Latihan

A.

Pilihlah jawaban yang tepat.

1. Sumber energi panas pada

gambar di samping berasal

dari . . . .

a. matahari

b. listrik

c. kayu bakar

2. Kegiatan yang menggunakan energi panas dari matahari

adalah . . . .

a.

c.

b.

Elpiji

gas minyak cair.

Pembangkit listrik

tempat menghasilkan energi listrik

bertegangan tinggi.

Kata Kita

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

94

95

Sumber Energi di Sekitarku

3.

Alat di bawah ini yang menghasilkan panas adalah . . . .

a.

b.

c.

4. Kedua telapak tangan yang digosokkan menghasilkan

energi . . . .

a. panas

b. listrik

c. cahaya

5. Alat yang tidak menggunakan energi listrik adalah . . . .

a.

b.

c.

6. Alat untuk menerangi tempat yang gelap adalah . . . .

a.

b.

c.

7. Alat pada gambar di samping

menghasilkan energi . . . .

a. panas

b. cahaya

c. bunyi

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

94

95

Sumber Energi di Sekitarku

8.

Alat yang menghasilkan bunyi saat ditiup adalah . . . .

a.

b.

c.

9. Sumber energi kendaraan

pada gambar di samping

adalah . . . .

a. solar

b. bensin

c. minyak tanah

10.Kegiatan yang termasuk hemat energi yaitu . . . .

a.

c.

b.

B.

Isilah titik-titik di bawah ini.

1. Alat pada gambar di samping

memanfaatkan energi . . . .

2. Bel sepeda menghasilkan energi . . . .

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas II

96

3.

Pak Tani membuat garam

dengan mengeringkan air laut.

Pak Tani memanfaatkan

energi panas dari . . . .

4. Alat pada gambar di samping

menghasilkan energi . . . .

5. Mematikan kompor saat tidak digunakan adalah

tindakan . . . energi.

C.

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut.

1. Energi apa yang dihasilkan oleh matahari?

2. Sumber energi apa yang digunakan pada jam tangan?

3. Apa kegunaan kulkas?

4. Bagaimana cara membunyikan gendang?

5. Bagaimana cara menghemat baterai pada radio?